Kamis, 09 Februari 2017

Cara Menggunakan Google Analytics Untuk Meningkatkan Trafik


Cara menggunakan fasilitas google analytics untuk meningkatkan trafik sebuah blog memang perlu sedikit pemahaman khusus. Kebanyakan para blogger khususnya pemula masih bingung untuk membaca dan memanfaatkan data-data tersebut. Mereka belum mengerti menggunakan fitur google yang cukup popular ini untuk kepentingan blognya. Padahal dari data tersebut kita bisa membangun sebuah blog menjadi lebih maju dan siap bersaing dengan blog-blog yang lain.

Sesuai dengan namanya Google analytic diciptakan untuk memantau kinerja blog atau website untuk tujuan meningkatkan trafik blog itu sendiri. Dengan data tersebut kita bisa melakukan evaluasi serta menentukan langkah-langkah apa yang harus dilakukan untuk meningkatkan kinerja dari blog yang sedang dibangun.

Biasanya setiap blogger dalam mengawali pekerjaan bloggingnya, mereka selalu menggunakan dua aplikasi dasar yaitu webmaster tools dan google analytic. Mereka memasang dua perangkat itu untuk melihat perilaku pengunjung pada blog mereka. Namun celakanya banyak pemula yang melakukan hal tersebut hanya sekedar ikut-ikutan dan berusaha agar postingannya masuk ke dalam search engine  saja.

Mereka tidak tahu cara membaca google analytics dan memanfaatkanya lebih jauh. Mereka hanya berfokus pada pelajaran SEO dan berusaha masuk ke dalam halaman satu di search google. Setelah berhasil menduduki halaman satu, ternyata blog tetap saja sepi. Kenapa??? Karena kita tidak memberikan service yang istimewa bagi pengunjung.

Oleh karena itu pada kesempatan kali ini produkreview.com ingin mengajak kalian semua khususnya blogger pemula untuk mereview sebentar tentang kesalahan dan manfaat dalam menggunakan google analytics.

Kesalahan yang sering dilakukan dalam menggunakan Google Analytics.

Pertama. Pada dasarnya setiap bahan evaluasi apapun itu bidangnya pasti membutuhkan data. Hal ini sama juga terjadi pada dunia blogging. Kita membutuhkan data untuk kajian evaluasi yang dilakukan secara periodik.

Untuk memperoleh data tentang perilaku pengunjung blog yang paling komplit adalah google analyitics. Kenapa bisa demikian? Karena google analytics sudah memberikan fasilitas data yang mencukupi dalam sebuah analisis dan mereka mengelompokkan data tersebut berdasarkan penelitian yang akurat.

Kesalah pertama ini adalah blogger pemula tidak mau meluangkan waktu sejenak untuk melakukan evaluasi secara fokus tentang data-data dari google analytics.

Kedua. Para blogger pemula hanya berfokus bagaimana caranya untuk memasukan artikel ke dalam halaman satu search engine agar bisa bersaing dengan yang lain. Padahal kita tahu bahwa setiap blog memiliki karakter, perilaku, segmen yang berbeda-beda. Pengunjung blog olahraga tidak bisa diperlakukan sama seperti blog kecantikan atau blog tentang tutorial. Mereka memiliki sifat, tingkah laku serta umur yang berbeda.

Blogger pemula hanya sibuk mencari tools SEO Friendly dan sebagainya, namun tidak menyadari bahwa dasar dari penerapan SEO bagi masing-masing blog tergantung dari perilaku pengunjung itu sendiri.

Sekarang pertanyaannya  adalah dari mana data perilaku pengunjung tersebut bisa diperoleh? Tentu saja dari google analytics.

Ketiga. Blogger pemula lebih senang melihat data google analytics dalam range waktu yang lebih pendek seperti periode harian hanya untuk sekedar melihat: Jumlah pengunjung hari ini, Asal mereka, Kata kunci yang di pakai dan lain sebagainya. Padahal untuk melakukan analisis dan bisa menghasilkan kesimpulan yang lebih akurat dibutuhkan kumpulan data yang lebih banyak untuk mengurangi noise atau tingkat kesalahan.

Dari mana data akurat tersebut diperoleh? Dari data google analytic dalam range waktu yang lebih besar seperti bulanan atau tiga bulanan.

Untuk memperjelas pernyataan di atas lihat contoh sebagai berikut:
“Jika kita melihat hari ini pengunjung dari Amerika lebih tinggi dibanding Malaysia dan kita menyimpulkan pengunjung Amerika paling banyak, maka kesimpulan tersebut belum akurat. Karena ketika dilihat secara range waktu lebih besar semisal 3 bulan, bisa jadi jumlah pengunjung Malaysia paling tinggi.”
Begitu juga untuk data-data yang lain. Maka dari itu kumpulan data dari range waktu lebih besar akan semakin akurat.

Perlu diingat juga terutama bagi blogger pemula, bahwa setiap perubahan perilaku dari hasil penyempurnaan yang kita lakukan setelah melakukan evaluasi dan sebagainya membutuhkan waktu yang cukup untuk melihat efeknya. Tidak bisa kita mengambil kesimpulan dalam waktu satu hari atau dua hari dari hasil perubahan tersebut. Maka dari itu menggunakan range waktu yang lebih besar menjadi alasan utama kenapa data tersebut lebih mampu mewakili setiap hasil evaluasi dan perubahan yang telah dilakukan.


Cara Menggunakan Google Analytics Untuk Membangun Trafik Blog.

Dalam laporan google analytics, di situ terlihat bahwa data telah dikelompokkan berdasarkan: Bahasa, Negara, Jenis Kelamin, Umur, Perangkat, Halaman Landasan dan lain sebagainya. Pada kesempatan kali ini produkreview.com hanya ingin memberikan gambaran singkat dalam memanfaatkan data itu untuk menjadi bahan kajian dalam evaluasi. Tentu saja untuk pengembangannya bisa kalian lakukan sesuai dengan pemahaman masing-masing dan tema blog yang sedang kalian kembangkan.

Contoh:
  • Negara.
  • Ketika ada pengunjung dari luar negeri misalnya Amerika Serikat dan sebagainya. Kita tidak cukup hanya melihat itu sebagai data yang lewat begitu saja. Apalagi bagi kalian yang sudah memasang iklan Andsense hanya berharap-harap cemas agar mereka melakukan klik pada iklan yang kita miliki dengan harapan mendapat BPK yang besar.

    Namun dari data pengunjung tersebut apa yang harus kita lakukan?

    Pertama kita melihat data satu bulan atau tiga bulan terakhir. Negara mana yang paling dominan untuk mengunjungi blog kita. Semisal Amerika Serikat, maka kita harus kaji kembali tata bahasa dalam blog apakah sudah seusai dengan bahasa baku dan benar atau tidak. Jangan sampai ketika artikel tersebut mereka terjemahkan dalam bahasa inggris ternyata google translate tidak mampu menerjemahkan kalimat blog kalian secara sempurna karena terlalu banyak memakai bahasa gaul yang tidak dimengerti oleh kamus bahasa indonesia sekalipun. Kondisi ini tentu saja mengakibatkan pengunjung dari luar enggan untuk kembali lagi membuka blog kita dan nilai pentalan menjadi meningkat.

    Itulah pentingnya kita mempelajari penggunaan bahasa baku dan benar serta pengoptimalan pada kalimat aktif atau kalimat pasif secara runtut dan rapi. Menggunakan kalimat aktif dengan benar akan lebih mempermudah dalam menerjemahkan kalimat tersebut dalam bahasa inggris serta disenangi google search karena kesesuaiannya terhadap kata kunci.

    Selain tata bahasa, kalian bisa mempelajari budaya atau karakter orang Amerika dalam mencari informasi serta model konten yang disenangi sesuai dengan usia dan jenis kelamin. Kalian bisa mencari artikel-artikel tersebut di internet untuk menyempurnakan gaya konten kalian agar lebih tertarget.

  • Usia dan Jenis Kelamin.
  • Setiap blog dengan topik yang berbeda-beda tentu saja memiliki segmen yang berbeda pula. Usia menentukan gaya bahasa yang tepat bagi pengunjung. Ketika pengunjung dominan anak muda dan memiliki hobi main game tentu saja tidak senang dengan gaya bahasa yang formal dan kaku. Mereka lebih senang membaca artikel yang simpel dan ringan apalagi disertai dengan candaan. Namun hal itu tidak bisa diberlakukan bagi blog yang pengunjungnya dominan orang tua terlebih menyangkut data ekonomi, kesehatan atau politik.

    Begitu juga untuk jenis kelamin, jika pengunjung lebih banyak wanita maka carilah bahasa yang cocok untuk membuat mereka betah dan suka dengan blog yang kalian miliki. Melakukan riset dan mencari referensi tata bahasa yang tepat sesuai jenis kelamin mungkin perlu dilakukan agar bahasa yang kalian pakai dalam blog tersebut tepat sasaran.

  • Perangkat.
  • Perangkat yang digunakan oleh pengunjung menjadi bahan evaluasi tentang kenyamanan dalam membaca artikel tersebut. Menggunakan template responsive dan sederhana atau simpel mungkin lebih cocok untuk blog yang sebagian pengunjungnya menggunakan perangkat seluler.

    Dalam kasus blog lain yang kami kelola seperti www.jurnalforex.com yang berisi tentang tutorial serta informasi dunia forex lebih banyak pengunjung melalui dekstop. Kenapa bisa seperti itu? Karena kebanyakan pelaku trading, mereka menggunakan laptop dalam melakukan analisis dan trading sehingga dalam mencari artikel mereka secara otomatis membuka melalui laptop atau komputer yang sudah siap di depan mereka.

    Oleh sebab itu dalam tata letak baik itu widget atau iklan Adsense berbeda ketika pengunjung tersebut melihat melalui komputer atau seluler dengan tujuan untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung itu sendiri.

  • Sumber Lalu lintas.
  • Sumber lalu lintas dalam data google analytics dikelompokkan menjadi beberapa bagian seperti: Direct, Organic search, Social dan Referral. Blogger pemula harus belajar untuk mengolah data tersebut menjadi sumber inspirasi dalam mengembangkan blog yang sedang dikembangkan.

    Ketika data satu bulan terakhir sebagian besar berasal dari sosial media dan minim pengunjung dari organic search apakah lantas merubah cara publikasi? Tentu saja tidak, biarkan pengunjung sosial tetap berkembang dengan cara-cara optimalisasi yang telah dilakukan, tinggal bagaimana caranya untuk meningkatkan pengunjung dari organic search agar berkembang seperti melakukan riset kata kunci, optimalisasi SEO dan sebagainya. Dari situlah kita baru mempelajari SEO yang tepat bagi blog yang sedang dibangun sehingga langkah yang ditempuh tidak terbalik-balik.

Itu tadi gambaran sekilas bagaimana kita mengembangkan blog dengan menggunakan data google analytics yang kita miliki. Dengan mengetahui perilaku, segmen serta data-data lainnya barulah kita bisa mengembangkan melalui cara-cara SEO seperti kata kunci dan lain sebagainya.


Dengan melakukan hal-hal yang benar maka energi yang kita pakai tidak terlalu terkuras begitu saja tanpa arah dan tujuan yang jelas. Untuk pengembangan serta evaluasi terhadap data-data google analytics lainnya bisa kalian kembangkan sendiri dengan pola pikir yang hampir sama yaitu membaca perilaku pengunjung dan memberikan service yang memuaskan bagi mereka.

Semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat bagi kalian terutama blogger pemula dalam upaya untuk meningkatkan kinerja blog. Selamat mencoba!.

Artikel Terkait

Kolom Komentar >>BukaTutup